Webinar Komunikasi dan Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan

15 Januari 2022 lalu telah suskes dilaksanakannya kuliah umum akhir semester mata kuliah Komunikasi Sosial dan Pembangunan prodi Ilmu Komunikasi dengan tema “Komunikasi Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan” yang dimoderatori langsung oleh Dosen Pengampu mata kuliah KSP Bapak Tri Susanto, M.I.Kom dan acara berlangsung dipandu oleh Ulivia Febrianti selaku Master of Ceremony. Dilanjut dengan sambutan pertama oleh Ketua Panitia kuliah umum Rahmatuts Tsaniah Noor Madjdi lalu sambutan kedua sekaligus peresmian pembukaan acara oleh Kaprodi Ilmu Komunikasi Bapak Sidiq Setyawan M.I.Kom.

Acara tersebut sukses mendatangkan pemateri dari Widyaswara BKKBN Sulawesi Selatan Bapak Dr. Irvan Roberto. S.Sos.,M.I.Kom yang membawakan materi mengenai Program Pembangunan keluarga Berencana yang menerapkan pendekatan-pendekatan komunikasi pembangunan. Lalu juga Kak Sendi Kenia Savitri, S.Ant mahasiswa Pascasarjana Antropologi UI, comdev enthusiast yang membawakan materi mengenai Membangun kepekaan sosial sebagai modal agen perunahan. Pemberian materi dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan pemateri yang di sambut antusias oleh mahasiswa. Diharapkan mahasiswa mengetahui  dan memahami strategi komunikasi pembangunan dalam perspektif praktisi.

Suksesnya acara ini tak lepas dari antusiasme mahasiswa umum Komunikasi Sosial Pembangunan yang mengikuti acara hingga akhir. Bukan hanya pemberian materi dan juga tanya jawab saja, namun pada acara ini juga dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi kepada mahasiswa yang telah selesai melaksanakan tugas akhir dalam bidang pengabdian masyarakat yang diikuti 15 kelompok. Penghargaan ini diberikan kepada 3 kelompok terbaik dari semua kelompok yang telah selesai melaksanakan kegiatan sosial yang diserahkan langsung oleh Bapak Tri Susanto, M.I.Kom.

Dipenghujung acara Bapak Tri Susanto, M.I.Kom memberikan apresiasi kepada seluruh mahasiswa umum Komunikasi Sosial Pembangunan karena telah selesai melaksanakan tugas akhir dan dilaksanakannya acara ini dengan baik. Lalu acara di akhiri dengan foto bersama dan ditutup oleh MC.