UMS Expo Tampilkan 28 UKM

UMS – Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menggelar UMS Expo di lapangan Edupark UMS, Solo, Rabu (31/8). UMS Expo 2016 kali ini menampilkan sebanyak 28 Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di depan mahasiswa baru.

“Banyak yang kami tampilkan dalam UMS Expo ini. Tujuannya untuk menggiring mahasiswa agar nantinya aktif dalam berbagai kegiatan kemahasiswaan,” ujar Wakil Rektor III bidang Kemahasiswaan UMS Prof. Wahyudin pada wartawan di sela-sela acara, Solo.

UMS Expo 2016 kali ini, menurut Wahyudin, ditampilkan sebanyak 28 UKM yang berasal dari berbagai bidang seperti Kempo, Silat Tapak Suci, Penerbitan tabloid Pabelan, Pecinta Alam dan sebagainya. UKM ini menampilkan display pada mahasiswa supaya nantinya, para mahasiswa baru dapat tertarik dan ikut aktif dalam kegiatan kemahasiswaan.

“Kegiatan ini digelar untuk mengenalkan pada mahasiswa baru (maba) yang dikemas dalam acara Masa Taaruf (Masta),” ujarnya.

Wakil Rektor III mengatakan, Masta UMS tahun 2016 diikuti sebanyak 6.500 mahasiswa baru. Mereka yang terbagi menjadi dua gelombang dalam satu hari. Sedangkan untuk mahasiswa baru yang lolos seleksi masuk UMS, tahun ini ada sekitar 7.592 maba.

“Mereka tersaring dari 19.670 calon mahasiswa yang mendaftar,” jelasnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *